HONDA MOBIL SELALU PIMPIN PASAR DIKELASNYA 2013

Ripaus Ruostetta ;,    Enam produk Honda. yaitu, New Honda Jazz, All New Honda CR-V, Honda Brio, New Honda City, All New Honda Civic dan Honda CR-Z memimpin penjualan di segmennya masing-masing pada bulan April 2013. Bersama produk Honda lainnya, keenam produk tersebut membuat Honda mencatat angka penjualan total sebesar 6.707 unit selama April 2013. Dengan demikian, Honda telah mencatat angka penjualan sebesar 33.479 unit sepanjang tahun 2013 ini.

http://dealerbandung.wordpress.com/   New Honda Jazz menjadi produk Honda dengan penjualan tertinggi di bulan April 2013, dengan penjualan sebesar 1.921 unit dan menguasai pasar hatchback sebesar 41%. Angka ini menjadikan New Honda Jazz yang baru saja diluncurkan pada awal tahun 2013 terjual sebanyak 10.925 unit sepanjang tahun 2013.

All New Honda CR-V berhasil menguasai pasar SUV sebesar 37% dengan total penjualan 1.856 unit di bulan April. Total penjualan All new Honda CR-V dari Januari hingga April 2013 mencapai 9.642 unit.

Di kelas city car, Honda Brio mencatat penjualan 297 unit selama bulan April. Total penjualan Honda Brio di tahun 2013 telah mencapai 5.024 unit di seluruh Indonesia. Honda Brio berhasil menjuarai pangsa pasar kelas city car sebesar 26%.
Pada segmen sedan, Honda City mencatat penjualan sebanyak 452 unit di bulan April lalu. Dengan demikian, Honda City telah terjual 1.620 unit selama tahun 2013 dan memimpin pangsa pasar sebesar 69% di kelas mini sedan*. Sementara itu, All New Honda Civic terjual sebanyak 264 unit dan telah mencapai total penjualan 1.136 unit hingga April 2013.  All New Honda Civic memimpin pangsa pasar sebesar 62% di kelas small sedan.

All New Honda Accord yang baru saja melakukan perubahan model secara total bulan April lalu langsung mencatat angka penjualan 144 unit di bulan April. Angka ini meningkat dari bulan sebelumnya 13 unit. Total penjual Honda Accord sepanjang tahun ini mencapai 249 unit dengan pangsa pasar sebesar 11% di kelas medium sedan. Di kelas High Segment, Honda CR-Z berhasil memimpin pasar sebesar 63% dengan angka penjualan 71 unit di bulan April 2013. Selama 3 bulan kehadirannya di Indonesia, Honda CR-Z telah mencatat penjualan sebanyak 272 unit.
Selain itu kontribusi dari segmen MPV juga mendukung. New Honda Freed dengan penyegaran berbagai fiturnya di bulan Maret lalu mencetak penjualan sebesar 1.663 unit di bulan April. Dengan demikian penjualan New Honda Freed  meningkat dibanding bulan sebelumnya, 1.096 unit, dan mendapat pangsa pasar sebesar 11%. Sementara Upper MPV Honda, Honda Odyssey terjual 39 unit di bulan April 2013. Secara keseluruhan, Honda Odyssey telah mencapai total penjualan 98 unit periode Januari sampai April 2013.

“Pencapaian Honda di bulan Mei ini cukup memuaskan dengan enam produk kebanggan Honda mampu memimpin pasar otomotif Indonesia. Honda Jazz dan Freed yang telah mengalami penyegaran pada fiturnya, kehadiran Honda CR-Z di Indonesia sampai perubahan total pada All New Honda Accord di tahun ini semoga selalu dapat diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia sesuai dengan kebutuhan dan keinginan pasar. Selain itu Honda juga terus meningkatkam layanan purna jual bagi konsumen guna mengapresiasi kepercayaan seluruh konsumen Honda,